Jakarta - Wuling Almaz di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show(GIIAS) 2019 yang berlangsung dari 18-28 Juli 2019 kemarin sukses membuat pengunjung penasaran. Dengan harga yang lumayan murah dibarengi banyak fitur, Wuling Almaz yang kini dilengkapi dengan varian kapasitas 7 penumpang dan fitur voice command berbahasa Indonesia atau Wuling Indonesian Command (WIND) itu menjadi tulang punggung penjualan Wuling Motors di GIIAS 2019
Selama pameran GIIAS 2019, memang terlihat banyak pengunjung yang penasaran dengan Almaz. Bahkan, tak sedikit juga pengunjung yang mencoba Wuling Almaz di area test drive GIIAS 2019. Tak heran, Wuling meraih penghargaan Favorite Car Visitor Choice Most Driven Car atau mobil yang paling banyak dicoba oleh pengunjung.
Berkat Almaz, penjualan Wuling di GIIAS meroket. Jika GIIAS 2018 lalu Wuling hanya mencatatkan angka penjualan sebanyak 626 unit, di GIIAS 2019 pabrikan asal China meraup untung dua kali lipat lebih. Pemesanan mobil Wuling di ajang GIIAS 2019 tembus 1.608 unit.
SUV Wuling Almaz berhasil mendominasi penjualan Wuling di GIIAS 2019. SUV yang kembar dengan Chevrolet Captiva itu dipesan sebanyak 827 unit selama pameran GIIAS. Dari 827 unit, Almaz Exclusive 7-seater disebut paling diminati.
"Kami berterima kasih atas antusiasme pengunjung selama berlangsungnya GIIAS 2019 dan sambutan hangat terhadap varian terbaru Almaz dengan WIND dan konfigurasi 7-seater. Hal ini tergambar dari angka peserta test drive dan pemesanan yang meningkat, ditambah lagi predikat yang diberikan pada medium SUV kami. Tentunya kami akan terus menghadirkan inovasi terdepan melalui produk dan layanan bagi pelanggan sejalan dengan semangat Drive For A Better Life," sebut Dian Asmahani, Senior Brand Manager Wuling Motors, dalam siaran pers yang diterima detikcom.
Model lain, Wuling Confero mencatatkan angka pemesanan sebanyak 425 unit. Lalu diikuti oleh seri Cortez sebesar 339 unit serta pemesanan Formo tercatat di angka 17 unit.
Antusiasme pengunjung GIIAS terhadap pendatang baru dari China ini dibuktikan dengan jumlah pengunjung yang mencoba langsung mobil-mobil Wuling. Selama GIIAS 2019, Wuling menyediakan unit test drive yang terdiri dari Almaz, Cortez CT, dan Confero S ACT. Mobil-mobil Wuling itu telah digilir secara total oleh 1.818 pengunjung selama pameran berlangsung.
Almaz menjadi unit yang paling banyak dicoba, sebanyak 1.336 orang sehingga medium SUV ini menyandang gelar Favorite Car Visitor Choice Most Driven Car. Di sisi lain, Cortez CT telah dicoba sebanyak 352 orang dan untuk Confero S ACT sebesar 130 orang.
Rangga Rahadiansyah - detikOto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar